Source pict : http://www.hetanews.com/article/21104/ketika-buku-si-jendela-dunia-membuka-cakrawala-berpikir
Buku adalah jendela dunia- Artinya buku merupakan alat kita untuk melihat dunia. Alat untuk menguasai dunia. Sepertinya makna itu yang dari kecil sudah ditanamkan pada setiap orang. Memang benar, dengan buku atau pengetahuan kita mampu mengetahui dan menguasai segala apa yang kita inginkan termasuk persoalan dunia. Jangkauannya amat luas, karena ilmu tidak terbatas, ia tidak akan pernah habis meski digali berkali-kali.
Sekarang kita coba telaah per kata. Buku, buku adalah kumpulan kertas atau bahan lainnya yang dijilid menjadi satu pada salah satu ujungnya dan berisi tulisan atau gambar. Setiap sisi dari sebuah lembaran kertas pada buku disebut sebuah halaman.
Bukankah lembaran kertas kosong yang dijilid juga disebut buku ? Lalu apakah buku kosong tersebut dapat menjadi alat bagi kita untuk menguasai dunia ?
Baiklah, agar menjadi lebih spesifik buku yang dimaksud adalah buku yang berisi beragam ilmu pengetahuan yang tak terbatas tentang segala hal yang bisa kita ketahui. lalu jika kita banyak mengoleksi buku pengetahuan apa kita lantas bisa menguasai dunia ? tetap belum bisa. Mengapa ? Karena tetap kunci utamanya adalah membaca agar dapat memiliki ilmu pengetahuan.
Jendela, lubang yang dapat diberi penutup, biasanya dipasang pada dinding bangunan, mobil dan berfungsi sebagai tempat keluar masuk udara dan cahaya. Dapat diambil kesimpulan bahwa jendela merupakan salah satu alat untuk pertukaran udara yang lembab menjadi udara yang segar. Contoh kecil, jika kita membuka jendela rumah di pagi hari maka akan sangat terasa udara segar yang masuk dari jendela tersebut, hal itu akan sangat berbeda jika kita tetap membiarkan jendela rumah kita tertutup rapat. Itu artinya jendela merupakan salah satu bagian yang penting.
Bagaimana dengan jendela dunia ?
Maksud dari jendela dunia ialah lubang atau bagian yang dapat kita buka untuk melihat, mengetahui serta memahami segala isi dunia. Sebagaimana kita ketahui, dunia ini amat luas dan itu berarti ada banyak pengetahuan yang bertebaran disana. Cara untuk mengetahui semuanya adalah berada disana. Sulit memang untuk berada di berbagai penjuru dunia jika tidak ditunjang dengan ekonomi yang tinggi. Namun bukan hal yang tidak mungkin bagi kita untuk mempelajari isi dunia. Hal yang paling mudah dan sederhana adalah mempelajarinya dengan buku dan pengetahuan. Buku dan pengetahuan memberikan kita segala informasi yang ingin kita ketahui.
Dikatakan juga dalam sebuah hadist :
Barang siapa yang ingin menguasai dunia, maka kuasailah ilmu
Barang siapa yang ingin menguasai akhirat, maka kuasailah ilmu
Barang siapa yang ingin menguasai keduanya, maka kuasailah ilmu
Jadi, masih belum suka membaca ? Masih mau diam disini saja dan belum mau bangkit? Buka matamu lebar-lebar, ilmu bertebaran dimana-mana, tekhnologi pun semakin canggih. Kini mulai bermunculan buku-buku elektronik yang dengan mudah diunduh dan diakses dimana saja, lebih ringan dibawa kemana saja. Lantas masih belum mau bergerak ? Orang-orang diluar sana sudah amat rakus dengan ilmu, mereka selalu ingin mempelajari hal-hal yang baru. Maka dari itu, bergeraklah! cari petualanganmu dengan berbekal ilmu pengetahuan, kelak dunia akan ada di genggamanmu.
Referensi :
Hadist Rasulullah
wikipedia.org
0 komentar:
Posting Komentar